SOBEY

Suku Sobey di Sarmi, Papua memiliki kain tradisional bernama tenun terfo. Tenun terfo terbuat dari serat alam hasil pintalan daun pohon nibun. Tenun terfo merupakan budaya Suku Sobey yang tinggal di Kampung Sawar, Distrik Sarmi, Kabupaten Sarmi, Papua. Budaya menenun ini merupakan pengetahuan yang diwariskan nenek moyang mereka. Pada masa lalu, kain terfo berfungsi sebagai pakaian dan untuk keperluan adat. Kain tenun terfo memiliki motif persilangan garis yang menarik.

Loading...